SMAGA SEMAKIN "TERBUKA"

 



Diawal pembangunannya, SMAN 3 Banjarbaru sempat diragukan akan perkembangnnya. Letaknya yg cukup jauh dari pusat Kota Banjarbaru membuat sekolah ini kesulitan untuk memenuhi quota penerimaan siswa baru diawal berdirinya.  Saat itu, hanya ada satu akses jalan menuju SMAGA, yaitu jalan Aneka Tambang. Kondisi jalan yang rusak tidak dapat dilalui mobil ataupun kendaraan roda dua secara mulus. Jalan kaki adalah pilihan cerdas waktu itu agar sampai ke sekolah.

Kondisi ini baru berubah ketika tahun 2000 an dengan dibangunnya akses jalan mulai dari Cempaka. beriringan dengan pembangunan jalan itu, kondisi jl. Aneka Tambang mulai diperbaiki sehingga bisa dilewati mobil.

Seiring waktu berjalan, perkembangan SMAGA kini sudah luar biasa. Siapa sangka sekolah yang dulu jauh, kini berkembang pesat. Sejak bulan Juni 2012 lalu, pembangunan akses jalan Anaka Tambang dan Jl. SMA 3 sudah bisa dilewati oleh kendaraan besar. Jalan Aneka Tambang kini sudah lebar sekitar 20 meter, sedangkan jalan SMA 3 lebarnya 20 meter juga. Kedua akses jalan tersebut memberikan kemudahan bagi para siswa dan guru.






Kini SMAGA tidak sendiri lagi. Banyak bangunan yang berdiri di sekitar SMAGA. Terutama komplek perumahan, sekolah baru (SMKN 3 BJB) dan AKBID. Bahkan hanya berjarak sekitar 1 km, kini berdiri megah komplek perkantoran pemprov. Kalsel.

Yup, SMAGA kini sudah terbuka, dan kami siap untuk maju dan berkembang.

, , , ,

SMAGA GELAR LATIHAN RESMI PRAMUKA

IMG_3298
Setelah libur Ramadan, geliat kegiatan belajar mengajar di SMAN 3 Banjarbaru sudah dimulai sejak tanggal 23 Agustus 2012 lalu. Aktivitas KBM berlangsung dengan penuh semangat. Libur panjang nampaknya memberikan energy extra  bagi keluarga besar SMAGA.


Begitu pula halnya dengan kegiatan ekstrakulikuler mulai berlangsung. Salah satunya adalah kegiatan pramuka. Kegiatan ini menjadi kegiatan wajib bagi kelas X. Sebagai tanda dimulainya kegiatan ini, maka pada hari Sabtu, 25 Agustus tadi dilaksanakan kegiatan pembukaan.





Pembukaan kegiatan pramuka dilaksanakan di lapangan dalam SMAGA. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh kelas X dan DA serta Dewan Guru. Kepala SMAN 3 Banjarbaru dalam sambutannya sebagai pembina upacara mengatakan bahwa kegiatan pramuka sebagai bagian dari program sekolah guna memberikan pengetahuan, pengalaman dan pembelajaran tentang bagaimana berorganisasi. Selain itu, kegiatan ini juga memberikan tentang kecakapan untuk bersosialisasi, beradaftasi dan berprestasi. Karena itu, diharapkan semua siswa kelas X dapat mengikuti kegiatan ini dengan baik dan sungguh-sungguh.





Lebih lanjut Kepala SMAN 3 Banjarbaru, Eksan Wasesa, S.Pd mengatakan bahwa sekolah mendukung penuh kegiatan pramuka ini guna mengemmbangkan bakat dan minat para siswa. Dasar-dasar kepramukaan sangat baik diterapkan di sekolah dan dalam kehidupan sehari-hari. Karena itu beliau berpesan agar mengikuti kegiatan ini dengan penuh keikhlasan agar hasilnya baik.
“Untuk itu dengan mengucapkan Bismillahirohmanirrohim kegiatan pramuka SMAN 3 Banjarbaru Gudep 149-150 secara resmi dibuka dan dimulai”, ucap Kepala Sekolah diikuti dengan tepuk pramuka.
Dengan demikian maka resmilah dibuka kegiatan pramuka SMAGA tahun ajaran 2012-2013. Untuk tahun ini bertindak sebagai pembina pramuka adalah Hamlani, S.Pdi dan Syifa el Faris, S.Pd. Adapun waktu kegiatan pramuka dilakukan setiap hari sabtu sore, pukul 14.30 s/d 16.30 wita.

,

SALING MEMAAFKAN DIAWAL MASUK SEKOLAH














DSC05860SMA Negeri 3 Banjarbaru, Hari libur sekolah sudah berakhir seiring dengan berakhirnya bulan Ramadhan dan diambutnya hari raya Idul Fitri 1433 H. Pada tanggal 23 Agustus 2012 tepatnya hari kamis kemaren siswa - siswi SMA Negeri 3 Banjarbaru mulai masuk sekolah kembali setelah hampir sebulan penuh libur panjang dibulan Ramadhan.


Terlihat siswa dan siswi juga dewan guru serta staff Tata Usaha bersemangat datang ke sekolah. Kemungkinan karena sebulan libur menjadikan rindu dihati untuk ketemu kembali dengan teman - teman.

Pada hari pertama ini tidak banyak yang dilakukan oleh siswa selain bersih - bersih ruang kelas namun yang lebih penting adalah dipagi hari yang cerah tersebut anak - anak berhalal bihalal dan saling salam - salaman dengan dewan guru untuk bermaaf - maafan dalam menyambut Hari Raya Idul Fitri 1433 H.



Mudahan - mudahan dengan lilaksanakan hal tersebut membuat kami semua merasa bersih kembali, lepas dari salah khilaf ditahun terdahulu. Semoga kedepannya mendapatkan berkah dari Allah SWT.

SEMANGAT GURU HADAPI UKG

SMA Negeri 3 Banjarbaru, Dalam 2 (dua) minggu terakhir para guru dibuat galau oleh pemerintah. Penyebabnya tidak lainkarena adanya Uji Kompetensi Guru (UKG). Walaupun secara tegas disebutkan pemerintah bahwa UKG dimaksudkan untuk mengetahui peta penguasaan guru pada kompetensi pedagogik dan kompetensi profesional. Peta penguasaan kompetensi guru tersebut akan digunakan sebagai dasar pertimbangan dalam pemberian program pembinaan dan pengembangan profesi guru.
Jika demikian adanya, harusnya guru tidak perlu cemas jika tunjangan sertifikasinya akan dievaluasi atau dicabut sebagaimana isu yang berkembang. Namun persoalan dilapangan justru menarik untuk disimak. Kurangnya sosialisasi UKG ini menimbulkan kecemasan dikalangan guru-guru. Terlebih pemerintah menegaskan, UKG wajib diikuti semua guru dalam jabatan baik guru PNS maupun bukan PNS, alhasil guru pun dibuat cenat cenutmenghadapi UKG.

***

Sejak tanggal 30 Juli 2012 lalu pemerintah telah melaksanakan UKG. Hasilnya, sebagaimana kekhawatiran banyak pihak tentang teknis pelaksanaan UKG yang dilakukan secara online, maka kegagalan koneksi internet dengan server di Kemendikbud menjadi persoalan yang mencuat kepermukaan. Maka benarlah sebagaimana diwartakan Radar Banjarmasin (Selasa, 31 Juli 2012), “Uji Kompetensi Guru Kacau”.   
Secara keseluruhan data dari Kemendikbud, total peserta UKG untuk guru bersertifikat pendidik 1.006.211 orang, dan guru belum bersertifikat pendidik 1.015.087 orang. Sedangkan untuk Kalsel, jumlah keseluruhan guru adalah 40.350 orang.  Jumlah guru bersertifikat sebanyak 19.388 orangdan belum bersertifikat 20.962 orang. Sehingga jika melihat data tersebut dapat dilihat bahwa pelaksanaan UKG akan berlanjut sampai tahun 2013 nanti. Hal ini menunjukkan bahwa UKG ini dilakukan secara bertahap. Sebagaimana disebutkan pemerintah bahwa prioritas UKG tahun ini adalah bagi guru yang bersertifikasi, selanjutnya baru guru yang belum bersertifikasi.
Sejauh ini, dari berbagai pemberitaan media massa dan elektronik kesulitan terbesar bagi para guru di daerah yang mengikuti UKG ini adalah belum maksimalnya koneksi internet sehingga secara tidak langsung berpengaruh pada konsentrasi guru dalam menjawab soal-soal UKG.
Jumlah soal UKG sebanyak 100 soal yang terbagi menjadi 30 soal untuk kompetensi Pedagogik dan 70 soal untuk kompetensi professional harus diselesaikan dalam waktu 120 menit.
Bagi guru-guru yang terbiasa dengan komputer dan internet maka dalam menjawab soal-soal UKG tidak akan mengalami kendala berarti. Tetapi bagi guru-guru yang tidak terbiasa dengan komputer bahkan masih awam dengan internet, maka kesiapan mental menjadi sangat penting. Pertanyaan menarik, memang masih ada guru-guru yang asing dengan komputer dan gagap internet ? Jawaban singkatnya adalah yup. Masih ada. Jika diperpanjang dengan pertanyaan mengapa ? Jawablah anda sendiri,..hehe.
Menarik,  justru bagi guru-guru yang akan memasuki masa pensiun maka UKG tidak lebih dari suatu “salam perpisahan”. Mereka hanya mengikuti sebatas prosedural UKG, tetapi apapun hasilnya mereka tidak peduli.



***
Sekali lagi, walaupun pemerintah menyatakan tidak berpengaruh pada sertifikasi yang diterima guru tetapi tetap saja kalimat “ujian”seakanmenjadi momok tersendiri bagi guru-guru. Selayaknya ujian, maka ada soal-soal yang harus diselesaikan. Karena itu para guru pun melakukan persiapan. Tidak benar jika para guru hanya berdiam diri. Setidaknya mereka sudah berusaha untuk mencari contoh soal dan menjawabnya. Ditengah minimnya informasi dan kurangnya sosialisasi tentang UKG ini, persiapan tetaplah dilakukan guru-guru. Maju terus pantang mundur.
Bagusnya dengan adanya UKG ini secara tidak langsung “memaksa” guru yang tidak ataupun belum terbiasa dengan komputer dan internet untuk belajar mengutak-atiknya. Sasaran utama browsing adalah website bpsdmpk.kemdikbud.go.id/ukguru dan website lainnya yang berhubungan dengan UKG.
Pengumuman UKG  secara resmi baru diketahui pertengahan Juli sehingga persiapan para guru tidak begitu lama. Sempitnya waktu persiapan membuat para guru berpacu dengan waktu dan harus menambah energi ekstra.
Namun hal ini tidaklah mengurangi semangat para guru. Antusias mereka cukup tinggi terbukti dari hari ke hari UKG mereka tetap datang, walaupun faktor teknis diruangan berkata lain. Setidaknya kedatangan mereka membuktikan bahwa para guru mempunyai niat baik untuk mensukseskan program pemerintah dalam rangka pemetaan penguasaan kompetensi guru (kompetensi pedagogik dan profesional) sebagai dasar pertimbangan pelaksanaan program pembinaan dan pengembangan profesi guru dalam bentuk kegiatan pengembangan keprofesian berkelanjutan.
Untuk hasil UKG, guru sudah bisa melihat hasilnya ketika mengakhiri pertanyaan. “Selamat, Anda telah menyelesaikan Uji Kompetensi Guru Online”, begitu tulisannya dibagian akhir. Pada kolom hasil pedagogik tertulis (tulisan warna hijau) jawaban benar dan jawaban salah (warna merah). Begitu juga pada hasil profesional. Anda klik selesai, maka selesailah UKG.
Selanjutnya yang ditunggu para guru adalah kelanjutan dari UKG itu sendiri. Apakah benar bagi yang nilainya rendah akan mendapatkan program pembinaan dan pengembangan profesi lagi. Terus untuk guru yang mendapatkan nilai tinggi bagaimana juga.?Bagaimana pula nasib para guru yang gagal login pada server utama di Kemendikbud.? Dan kalau ada guru tidak ikut UKG bagaimana pula.? Huh…pertanyaan ini akhirnya muncul juga. Menarik disimak bagaimana kelanjutan UKG ini.

KETIKA GURU IKUT PORSENI

kartun guru

SMA Negeri 3 Banjarbaru, Membicarakan tentang tenaga kependidikan (guru) di negeri ini seakan tidak ada ujungnya, selalu menarik dan asik diperbincangkan. Guru mempunyai daya magnet yang luar biasa dalam dunia pendidikan. Pendidikan tampa guru ibarat sayur tampa garam, hambar dan tidak berasa.
Namun kini saya tidak membicarakan tentang sayur, tetapi tentang spirit guru-guru yang luar biasa ketika bertemu dalam Pekan Olah Raga dan Seni (Porseni) Persatuan Guru Republik Indonesia ke-VI Tahun 2012 di Kota Banjarbaru. Namun bagi saya, Porseni tersebut tidak sekedar lomba saja melainkan wadah silaturahim para guru untuk bertemu dan bertukar pengalaman, berbagi pengetahuan serta informasi.dan tentunya juga sebagai ajang reuni. Sangat tepat jika kemudian panitia membuat spanduk besar bertuliskan, “bukan kejuaraan yang kita kejar tapi persaudaraan yang kita utamakan”.


***

Sebagai agenda tahunan maka tidak heran jika dalam Porseni kali ini para guru-guru tampil dengan penuh semangat membawa panji-panji kabupaten/kota masing-masing. Menyaksikan guru-guru bertanding dalam Porseni hampir tidak nampak lagi bahwa mereka seorang pengajar karena totalitas dan loyalitas membela nama daerah patut diacungi jempol.

Namun jika diluar arena pertandingan maka kebersamaan sebagai guru tetaplah terjaga dengan baik. Disinilah terlihat bagaimana persaudaraan sebagai sesama guru terlihat. Mereka saling menghargai dan menghormati serta menjaga nama baik profesi guru. Karena itu sampai akhir pertandingan hampir tidak ada insiden yang berarti terjadi. Tidak ada kesalahpahaman ataupun protes yang berlebihan, semunya masih dalam koridor sportivitas dan fair play.

Menariknya, Porseni kali ini turut dihadiri oleh Ketua Pengurus Besar Nasional PGRI, Prof. Sulistyo, M.Pd yang secara khusus memberikan apresiasi besar terhadap penyelenggaraan Porseni ke-VI ini.  Setidaknya dari kesediaan beliau untuk turut menghadiri pembukaan dan berkesempatan untuk menyaksikan beberapa cabang Porseni yang dipertandingkan menunjukkan bahwa kecintaan beliau terhadap guru patut diacungi jempol.

Tidak ketinggalan juga semangat para guru yang bertanding luar biasa. Tidak saja para guru-guru muda tetapi juga para guru yang sudah senior bahkan pensiun masih turut aktif dalam kegiatan ini. Tentu saja porsinya berbeda sesuai dengan cabang Porseni masing-masing.

Porseni tahun ini digelar bertepatan dengan libur semester sekolah sehingga tidak menjadi kendala dalam hal waktu pelaksanaan, sehingga jumlah peserta yang mengikuti Porseni tahun ini lebih banyak dari pada sebelumnya. Namun bukan menjadi masalah karena panitia telah mengantisipasi hal ini dengan menyediakan beberapa sekolah untuk menjadi home base para peserta dari kabupaten/kota.

Hanya saja jalannya Porseni kali ini tidak gegap gembita seperti pelaksanaan Porprov, maklum sebagai orang timur maka budaya sederhana menjadi ciri tersendiri dalam pelaksanaan Porseni. Kemeriahan justru terlihat disetiap arena atau tempat pertandingan. Sorak sorai dan teriakan semangat menjadi bukti besarnya antusias peserta mengikuti Porseni ini.


***

Jika anda berkesempatan menyaksikan pertandingan Porseni cabang sepakbola, maka lapangan Murdjani menjadi saksi bagaimana gigihnya perjuangan guru-guru ini bak pemain profesional bertanding. Aksi para guru ini mengundang perhatian para pengguna jalan yang lewat, tidak jarang mereka berhenti dan menonton pertandingan seru tersebut.

Tidak saja di cabang sepakbola, di cabang lainpun tidak kalah serunya. Pertandingan bola voli, tenis meja, tenis lapangan, bulu tangkis, atletik selalu ramai dengan sorak sorai penonton dan para supporter masing-masing daerah. Begitu juga dengan pertandingan catur yang digelar di terminal catur MGR selalu penuh dengan penonton. Ternyata berbagai cabang olahraga tersebut turut diikuti oleh “bukan guru biasa”. Mengapa demikian, karena dari pengamatan penulis bahwa selain berprofesi sebagai guru mereka juga atlet olahraga dimasing-masing kabupaten/kota yang bertanding pada Porprov lalu. Sehingga pada saat bertanding kini mereka sudah terbiasa dan tidak canggung lagi. Berbeda sekali dengan para guru baru ikut pertama kali Porseni ini.

Pun demikian, pertandingan Porseni ini memberikan pengalaman yang berharga bagi para guru yang baru pertama kali mengikuti kegiatan ini. Benarlah sesuai motto panitia, maka kalah menang bukanlah tujuan utama dari Porseni PGRI ini. Yang menang tidaklah berlebihan dalam perayaan, begitu juga yang kalah tidaklah kecewa yang mendalam. Persaudaraan sebagai guru telah memberikan kedewasaan untuk menerima kalah dan menang. Tidak jarang, walaupun kalah tetapi senyum diantara mereka tetap ada.

Tidak saja olahraga, cabang seni pun menjadi perlombaan yang menarik untuk disaksikan. Sepertinya cabang seni ini menjadi media penyaluran bakat bagi para guru-guru dibidang seni, sehingga cabang ini juga selalu dipadati penonton.

Misalnya saja pada perlombaan drama tradisional, tiap kabupaten/kota menampilkan pertunjukkan yang menawan. Walaupun hanya berdurasi 20 menit tetapi karya mereka patut mendapat tepuk tangan yang meriah. Untuk paduan suara yang dilaksanakan di Aula Gawi Sabarataan selalu dipadati penonton. 20 orang penyanyi yang tampil membuat merinding penonton yang hadir. Pesan moral yang disampaikan lewat lagu yang mereka bawakan telah mampu membuat juri begitu kesulitan menentukan pemenang.

Khusus perlombaan musik panting, rebana, bakisah bahasa banjar, dan tari hendaknya tidak dilihat hanya sebagai lomba biasa tetapi ini merupakan wujud nyata dari peran PGRI untuk turut melestarikan khasanah budaya banua. Sebagai bagian dari pendidikan lokal, maka para guru telah berperan besar dalam melestarikan budaya banjar. Petikan senar panting dan lagu yang dibawakan peserta membawa kita pada memori kejayaan budaya daerah sebagai suatu hiburan yang menyenangkan bagi masyarakatnya. Pukulan rebana yang beriringan dengan dinamis membahana di Aula Banyak Guna memberikan sajian musik bernuansa Islami.

Turut melestarikan budaya sekaligus hiburan adalah bakisah bahasa banjar. Lomba ini memberikan kesadaran kepada kita betapa kayanya budaya banjar ini, namun sayang kini jarang terdengar. Melalui Porseni ini bakisah bahasa banjar diangkat kembali menjadi suatu hal yang menarik. Dan ternyata benar, taman air mancur yang menjadi tempat kegiatan dipenuhi penonton yang ingin menyaksikan kepiawaian para guru bakisah bahasa banjar.

Kisah-kisah yang dibawakan pesertapun beragam tetapi semuanya merupakan cerita rakyat yang berasal dari banua ini. Misalnya saja cerita Diang Insun (Batu Benawa), Gunung Batu Hapu, Ular Dandaung, Intingan Lawan Dayuhan dan lain sebagainya dibawakan dengan penuh kesederhanaan khas ala urang banjar bahari.

Sebagai bagian akhir catatan ini, bahwa ditengah kesibukan belajar dan mengajar, Porseni telah menjadi media aktualisasi diri para guru untuk berkreasi, berekspresi dan berprestasi. Walaupun hanya dilaksanakan selama 4 (empat) hari, Porseni telah memberikan bukti besarnya peran guru yang tidak hanya mengajar tetapi juga mampu berprestasi dibidang olahraga dan seni.

REPOTNYA MENULIS IJAZAH SEKOLAH

SMA Negeri 3 Banjarbaru, Seorang teman di jejaring social facebook meng-update status,“uyuh”. Selang beberapa kemudian ditulisnya lagi, “menulis ijazah d bln puasa...hedeeh..”. Tak ayal status inipun mengundang banyak coment. Salah satunya ada coment “di print aja bua ae, nyaman lakas,…hehehe”.
Sepintas percakapan tersebut terlihat biasa, namun hal ini mengingatkan saya pada peristiwa sebelumnya. Saya ditelpon orang tua yang menanyakan kapan ijazah anaknya diambil. Sebelumnya lagi, para alumni datang silih berganti hari juga menanyakan hal yang sama. Mengapa lama sekali ijazah baru keluar. Idealnya, sehari setelah kelulusan maka ijazah bisa diambil, mungkin begitu keinginan para siswa.  
Menulis ijazah bukanlah persoalan yang ringan, banyak hal yang harus diperhatikan. Saking pentingnya penulisan ijazah ini, pemerintah mengeluarkan Pedoman Pengisian Blangko Ijazah.

***
Penulisan ijazah menjadi satu rutinitas setiap akhir tahun bagi guru-guru. Secara umum, ijazah dipahami sebagai surat pernyataan resmi dan sah yang menerangkan bahwa pemegangnya telah tamat belajar pada suatu jenjang pendidikan tertentu untuk dapat melanjutkan ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi dan dapat juga dipergunakan dalam penentuan jenjang kepegawaian serta untuk melamar pekerjaan.
Tidak heran jika kemudian ijazah langsung dicari siswa yang telah lulus sekolah. Padahal untuk mendapatkan ijazah ini tidaklah semudah dibayangkan. Adalah para guru-guru yang harus diberi tugas ekstra untuk menulis ijazah ini. Dimulai dari pengusulan untuk memperoleh blangko ijazah, jumlahnyapun tidak boleh lebih dan kurang. Haruslah pas sesuai dengan jumlah siswa. Setelah melalui tahapan penyuntingan, maka ijazah baru bisa ditulis itupun haruslah sesuai dengan pedoman pengisian blangko ijazah.
Salah satu isi pedoman tersebut ; Ijazah ditulis dengan tulisan yang baik, benar, jelas, rapi, dan bersih dengan menggunakan tinta warna hitam yang tidak mudah luntur dan tidak mudah terhapus. Dalam penulisan harus dihindari adanya kesalahan. Jika terjadi kesalahan tulisan, tidak boleh dicoret, di tip-ex atau ditimpa. Ijazah yang salah disilang dengan tinta warna hitam dari kedua sudut yang berlawanan, sebagai pernyataan blangko ijazah tersebut tidak sah lagi.
Artinya jangankan satu kalimat, satu hurufpun jika salah maka harus diganti. Uniknya penulisan ijazah ini masih menggunakan tulisan tangan. Konon, tulisan tangan ini dimaksudkan agar ijazah tersebut asli dan tidak dapat dipalsukan.
Meruntut pada pedoman penulisan, maka jelas dimaksudkan bahwa hanya kepala sekolah atau guru yang ditunjuk dan mempunyai tulisan bagus yang dapat menulis ijazah. Selain itu diperlukan konsentrasi dan ketelitian tingkat tinggi untuk menulis ijazah. Menulis ijazah dilakukan dalam kondisi dan situasi yang menyenangkan. Begitu juga untuk menghindari kesalahan dalam penulisan maka penulisan ijazah tidak langsung menggunakan tinta hitam melainkan harus ditulis dulu menggunakan pensil, setelah di cek ricek baru timpa dengan tinta hitam.
Jika melihat blangko ijazah sekarang maka guru mendapat lebih banyak tugas lagi, karena tidak hanya menuliskan nilai siswa tetapi juga mengisi biodata siswa dan orang tua. Belum lagi isian angka dan huruf harus sesuai mengakibatkan penulisan ijazah tidak bisa dilaksanakan dalam waktu singkat. Bahkan ada ijazah yang baru bisa diambil oleh siswa setelah tiga bulan sejak pengumuman kelulusan.
Ijazah yang telah selesai ditulis selanjutnya akan diserahkan kepada siswa setelah melalui tahapan cap tiga jari siswa, tanda tangan kepala sekolah, distempel sekolah.


***
Proses panjang penulisan ijazah ini haruslah dilalui untuk mendapatkan ijazah sebagaimana mestinya. Banyak siswa dan bahkan orang tua siswa yang tidak mengetahui proses ini sehingga dengan mudahnya menyalahkan sekolah.
Untuk itu menghindari hal-hal yang tidak diinginkan, penting untuk dicermati ulang lagi tentang kebijakan penulisan ijazah ini. Terutama penggunaan teknologi (computer) untuk membantu mempermudah dan mempercepat penulisan ijazah ini.
Jika diperbolehkan maka penggunaan computer dan printer sebagai alat cetak dapat membantu guru dalam menulis ijazah. Kelebihan lainnya adalah waktunya yang lebih cepat sehingga dapat dipergunakan siswa untuk melanjutkan pendidikan/sekolah ke tingkat yang lebih tinggi. Atau juga dapat digunakan untuk melamar pekerjaan tepat waktu.
Uniknya bahwa penulisan ijazah menggunakan tangan ini hanya berlaku pada tingkat SD, SMP, sampai SMA dan sederajat saja, sedangkan pada tingkat yang lebih tinggi, misalnya untuk perguruan tinggi tidak lagi menggunakan tulis tangan tetapi menggunakan computer dan diprint.
Penulisan ijazah di perguruan tinggi terlihat lebih rapi dan seragam. Hasil cetak computer dengan printer juga lebih tahan lama. Bandingkan dengan ijazah, SD, SMP atau SMA. Bentuk dan model tulisan berbeda. Belum lagi tinta hitam yang digunakan berbeda-beda kualitasnya sehingga jika lama-lama maka warnanya akan memudar dan cenderung akan berubah warna.
Jika untuk alasan seni dan mempertahankan jenis “tulisan indah” maka rasanya juga kurang tepat jika ijazah yang harus dijadikan sebagai objeknya. Bukankah melalui KTSP, sekolah dan guru diberikan kebebasan untuk membuat kurikulum sendiri sehiingga bisa memasukkan seni dan tulisan indah ke dalam kurikulum sekolah, misalnya memasukannya kedalam muatan lokal.
Bagaimanapun juga ijazah sangat penting bagi siswa sebagai salah satu hasil proses belajar mengajar mereka selama ini. Namun akan menjadi kurang klop jika sudah dinyatakan lulus, sudah dilakukan perpisahan dan status sudah alumni tetapi belum mendapatkan ijazah sebagai bukti telah menyelesaikan tahapan pendidikan. Ujung-ujungnya sekolah yang kena getahnya, disalahkan dan mungkin dicap tidak professional.
Sudah saatnya untuk mempertimbangkan dan mencoba penulisan ijazah menggunakan teknologi computer dan printer.
,

Kabel UTP (Unshielded Twisted Pair)





BASA YANG BASI



Teknologi Informasi dan Komunikasi - Bagi yang setiap hari bergelut dengan pekerjaan jaringan atau yang baru saja belajar tentang jaringan tentu tidak lepas dari benda ini. Ya dia adalah kabel UTP(Unshielded Twisted Pair). Ulasan ini tidak bersifat mutlak dan tidak dimaksudkan untuk menggantikan panduan teknis, modul pelatihan atau bahan kuliah. Jika Anda merasa tidak familiar dan nyaman dengan istilah, konversi bahasa dan apapun yang saya pakai di sini silakan konsultasikan dengan praktisi atau profesional yang Anda kenal dan Anda anggap lebih mumpuni.


APA ITU KABEL UTP ?



Kabel UTP (Unshielded Twisted Pair) adalah suatu kabel yang digunakan sebagai media penghubung antar computer dan peralatan jaringan (hub atau switch). Kabel UTP merupakan salah satu kabel yang paling popular saat yang di gunakan untuk membuat jaringan computer. Dibandingkan dengan kabel lain kabel UTP merupakan kabel yang sering di pakai untuk membuat jaringan computer.. Kabel ini berisi empat pasang (pair) kabel yang tiap pair-nya dipilin (twisted) atau disusun spiral atau saling berlilitan . Keempat pasang kabel (delapan kabel) yang menjadi isi kabel berupa kabel tembaga tunggal yang berisolator . Kabel ini tidak dilengkapi dengan pelindung (unshilded) sehingga kurang tahan terhadap interferensi elektromagnetik.


CIRI KABEL UTP



Kabel UTP memiliki karakteristik sebagai berikut :
  • Connector yg dipakai pada ujung kabel (semua jenis/category) UTP adalah RJ45
  • Terdiri dari 4 pasang (pair) kabel yang dipilin (twisted).
  • 1 pasang untuk Tx (mengirim informasi) yaitu pada pin nomor 1 (TX+) dan 2 (TX-).
  • 1 pasang untuk Rx (menerima informasi) yaitu pada pin nomor 3 (RX+) dan 6 (RX-).
  • 2 pasang tidak terpakai (Not Connected), yg dpt digunakan untuk mengirim daya listrik (power over Ethernet) untuk mencatu perangkat yg ada di ujung kabel UTP


JENIS KABEL UTP



Ada berbagai jenis standar kabel UTP yang digunakan secara luas untuk audio dan komunikasi data. UTP dikelompokkan dengan istilah “Category” dan oleh karena itu nama tipe UTP diawali dengan CAT (diambil dari kata “Category“). Semakin tinggi kategori, semakin rapat lilitan kedelapan pasang kabel yang ada dalam solator kabel UTP. Semakin rapat lilitan kabel ini, berarti semakin tinggi bandwidth efektif dan kapasitas output yang dapat dicapai. Semakin tinggi Kategori juga berarti Semakin jauh pula jangkauan sinyal yang bisa disalurkan oleh kabel serta semakin kecil resiko hilangnya sinyal.

Jaringan kabel data, baik analog maupun digital, dapat dianalogikan persis seperti jalur pipa PDAM sebagai jaringan penyalur air. Logikanya semakin besar volume air yang akan disalurkan, semakin besar pipa yang harus disediakan. Karena kita semua paham bahwa secara teori, pipa besar dapat menyalurkan volume air yang besar pula.

Namun ada satu lagi pemahaman penting yang menarik untuk dicermati. Dalam jaringan data, jika ada satu titik saja dalam sirkuit atau network karena suatu hal menjadi lambat, maka biasanya keseluruhan sirkuit atau network tersebut akan terpengaruh. Dalam contoh analogi saluran air, jika Anda memiliki pipa berukuran 4″ yang menyalurkan air dari satu titik ke titik lain, air akan mengalir dengan stabil dalam jarak yang jauh.

Namun jika air mengalir beberapa meter melalui pipa berukuran 4″, kemudian ada bagian kecil yang dipersempit menjadi berukuran 1″ maka otomatis output air yang diterima oleh ujung yang lain dari pipa hanyalah sebesar volume air yang dapat melewati pipa 1″, bahkan setelah selanjutnya diperbesar kembali menjadi 4″. Dengan juga halnya dalam jaringan. Jika Anda memiliki jaringan yang dirancang untuk mentransfer data dengan kecepatan 100Mbps namun Anda melakukan kesalahan kecil dengan memilih kabel yang tidak tepat, memotong kabel dengan keliru, atau membuat konektor dengan kualitas rendah maka keseluruhan jaringan akan menjadi lambat. Penurunan kecepatan ini terkunci pada kecepatan titik terendah dari keseluruhan koneksi jaringan. Dalam dunia hardware kondisi ini sering disebut sebagai bottle-neck.

Pertanyaannya bagaimana cara memilih kabel yang tepat? Silakan cermati kategori Kabel UTP yang banyak beredar berikut ini.


CAT3


Kabel kategori 3 adalah kabel standar yang digunakan dalam industri telekomunikasi. Selama beberapa tahun belakangan tipe kabel ini masih digunakan secara luas di seluruh industri telekomunikasi. Kabel tipe ini bisa membawa data dengan kecepatan lebih dari 10Mbps. Untuk kepentingan transfer data dalam sirkuit audio atau transfer data kecepatan rendah biasanya cukup digunakan tipe kabel CAT3.

Kategori kabel ini banyak diminati karena relatif murah dan tersedia dalam berbagai pilihan dari segi jumlah isi inti kabel dalam 1 unit kabel UTP. Ada beberapa pilihan kabel yang dapat dipilih sesuai kebutuhan. Ada yang berisi 2-pasang, 4-pasang, 6-pasang, 16-pasang, 25-pasang bahkan lebih. Konduktor dalam kabel ini terdiri dari beberapa kawat yang dililit berpasangan dengan isolator kabel yang dilengkapi dengan kode warna. Kode warna dari pasangan kabel yang ada pada CAT3 dimulai dengan “putih/biru” sebagai pasangan pertama dan dilanjutkan dengan urutan kode warna grafik sesuai jumlah pasangan kabel.


CAT5


Kabel kategori 5 dipilih menjadi standar kabel UTP semenjak pertama kali kabel UTP populer dan digunakan untuk aplikasi komunikasi jaringan/data. Kabel CAT5 biasanya terdiri dari empat pasang kabel. Kabel ini diperuntukkan bagi aplikasi data hingga 100MHz. Tapi, meski kabel data UTP umumnya dinamakan “kabel CAT5″, Jangan keliru antara CAT5 dengan CAT5E. Kabel CAT5 sangat identik dengan kabel CAT5E kecuali bahwa kabel CAT5E memiliki standar keseragaman dan kerapatan lilitan pasangan kabel yang lebih tinggi.


CAT5E


Kabel Kategori 5E adalah standar industri baru untuk instalasi kabel data UTP. Kabel ini biasanya juga terdiri dari empat pasang kabel. Rating bandwidth kabel CAT5E adalah 100Mbps, namun bandwith maksimalnya bisa mencapai 1000Mbps jika diinstall dengan standar kualitas yang ketat. Saat ini CAT5E adalah standar baru untuk semua konstruksi kabel UTP. Oleh karenanya saat ini kabel CAT5E sudah tersedia secara luas dengan kualitas yang lebih tinggi daripada CAT5 dengan harga dasar yang hampir sama seperti CAT5. Bahkan beberapa perusahaan sudah menghentikan penggunaan kabel CAT5 dalam instalasi jaringan mereka.


CAT6


Kabel kategori 6 adalah standar kabel UTP dengan sertifikasi resmi paling tinggi. Kabel ini identik dengan CAT5E namun telah memenuhi standar yang lebih ketat bukan hanya soal kerapatan lilitan tiap pasang kabel namun juga termasuk tingkat penyaluran data, isolator kabel dan pelindung tiap pasang kabel. Dengan lilitan semakin rapat, ditambah semakin baik isolator dan pemisahan tiap pasang kabel maka semakin rendah noise atau berkurangnya sinyal sehingga CAT6 mampu menyalurkan data dengan bandwidth tertinggi di kelasnya. Kabel CAT6 biasanya juga terdiri dari empat pasang kabel tembaga. Jika Anda melakukan instalasi jaringan 1000Mbps atau Gigabit LAN, tak ada pilihan lain, kabel UTP tipe inilah yang harus digunakan.


Plenum Rated Cable


Plenum rating adalah nilai yang diberikan pada kabel dengan lapisan khusus yang jika terbakar akan menghasilkan bahan berbahaya di udara lebih sedikit. Hal ini dimaksudkan pada kondisi buruk saat terjadi kebakaran. Tipe kabel ini biasanya lebih mahal daripada kabel standar “riser”. Oleh karena itu, sebelum memulai instalasi kabel, ada baiknya Anda memeriksa kondisi bangunan untuk menentukan apakah kabel Plenum Rated Cable harus digunakan. Gambar di samping ini merupakan salah satu contoh kabel dengan Plenum Rating.


PENUTUP



Setelah menyimak uraian diatas, diharapkan dapat membantu dalam membedakan kabel UTP dan tidak salah pilih. Semoga artikel kali ini bermanfaat bagi semua. Alhamdulillah.

Sumber : Internet
,

Tips Pemeliharaan Kabel Jaringan




TO THE POINT AJA...



Teknologi Informasi dan Komunikasi - Berikut ini adalah ulasan singkat tentang standar umum penggunaan kabel jaringan agar berfungsi optimal dan sistem yang Anda bangun bisa berjalan seperti yang diharapkan. Ada beberapa hal mendasar yang perlu dicermati saat melakukan instalasi kabel UTP. Daftar ini tidak disusun dalam urutan tertentu dan tidak disusun berdasarkan urutan pentingnya.

Sebelum memulai instalasi kabel UTP, identifikasikan dulu standar kabel yang diperlukan. Pilih salah satu tipe T-568A atau T-568B. Kedua tipe kabel ini memiliki karakteristik yang hampir sama namun berbeda susunan pin dan penggunaannya. Jika Anda merasa perlu silakan simak juga ulasan lengkap tentang kabel UTP di sini.

  • Jika Anda bermaksud menambahkan koneksi pada jaringan yang sudah ada, pertama kali identifikasi standar apa yang telah digunakan dan ikuti standar tersebut.
  • Selalu bekerja dengan cermat dengan mengikuti standar kerja dan keselamatan.
  • Jangan campur tipe kabel T-568A dan T-568B dalam proyek atau jaringan yang sama.
  • Jangan menekuk, menghimpit atau menggulung kabel UTP dengan paksa.
  • Ikuti aturan spesifikasi radius minimal penggulungan kabel dari produsen.
  • Selalu rawat kabel dan konektor dengan baik.
  • Selalu gunakan perangkat yang tepat dan berkualitas saat melakukan krimping kabel kabel UTP.
  • Selalu jaga pasangan kawat tetap terpelintir dengan baik sedekat mungkin dengan ujung blok, jack atau konektor.
  • Jangan gunakan kabel, blok, atau konektor dengan kualitas yang lebih rendah dari kualitas yang disyaratkan untuk sistem.
  • Jangan menempatkan kabel UTP dekat kabel power, lampu neon atau sumber gangguan listrik.
  • Selalu gunakan topologi “star” atau “end-run” dengan mendesain masing-masing titik akhir terhubung kembali ke titik pusat, blok, switch, router, atau lainnya.
  • Jangan pernah membuat “daisy-chain” dengan menghubungkan kabel UTP lebih dari satu titik akhir dalam satu kabel.
  • Jangan menarik kabel UTP dengan menggunakan kekerasan. Lepas dengan tepat konektor/jack sebelum melepas kabel dari switch, blok atau slot konektor.
  • Jangan tarik kabel UTP dengan paksa sehingga mengendurkan atau bahkan lepas dari konektor.


    PENUTUP


    Semoga dengan tips singkat ini bermanfaat dan jaringan Anda tetap aman dan terjaga. Alhamdulillah.
    ,

    Membuat Blog di BLOGSPOT




    SEDIKIT SEJARAH BLOG


    Teknologi Informasi dan Komunikasi - Blog merupakan sigkatan dari “Web log” adalah salah satu aplikasi web berupa tulisan-tulisan yang umum disebut sebagai posting pada halaman web. Tulisan-tulisan tersebut seringkali diurut dari yang terbaru dan diikuti oleh yang lama.

    Pada awalnya, blog dibuat adalah sebagai catatan pribadi yang disimpan secara online, namun kini isi dari sebuah blog sangat bervariatif ada yang berisi tutorial ( contoh blog ini ), curhat, bisnis dan lain sebagainya. Secara umum, blog tidak ada bedanya dengan website pada umumnya yang ada di internet.

    Flatform blog atau seringkali disebut dengan mesin blog dibuat sedemikian rupa oleh para designer/programer penyedia blog agar mudah untuk digunakan. Dulu, untuk membuat aplikasi web diperlukan pengetahuan tentang pemrograman HTML, PHP, CSS dan lain sebagainya, dengan blog semuanya menjadi mudah semudah menyebut angka 1 2 3.


    CARA MEMBUAT BLOG DI BLOGGER



    Salah satu penyedia blog gratis yang cukup populer saat ini adalah  blogspot atau blogger, dimana ketika mendaptar adalah melalui situs blogger.com namun nama domain yang akan anda dapatkan adalah sub domain dari blogspot, contoh : contohsaja.blogspot.com

    Kenapa harus membuat blog di blogger.com bukan pada situs penyedia blog lainnya? Sebenarnya tidak ada keharusan untuk membuat blog di blogger, namun ada banyak kelebihan yang dimiliki blogger di banding dengan penyedia blog lain. Beberapa contoh kelebihan blogger di banding yang lain yaitu mudah dalam pengoperasian sehingga cocok untuk pemula, lebih leluasa dalam mengganti serta mengedit template sehingga tampilan blog anda akan lebih fresh karena hasil kreasi sendiri, custom domain atau anda dapat mengubah nama blog anda dengan nama domain sendiri misalkan contohsaja.blogspot.com di ubah menjadi contohsaja.com,sedangkan hosting tetap menggunakan blogspot dan masih tetap gratis.

    Perlu ditekankan dari awal bahwa internet itu sifatnya sangat dinamis, sehingga mungkin saja dalam beberapa waktu kedepan panduan membuat blog di blogger ini akan sedikit berbeda dengan apa yang anda lihat di blogger.com

    Untuk mengurangi hal yang tidak perlu di tulis, berikut cara membuat blog di blogger.com


    LANGKAH - LANGKAH PEMBUATAN


    Salah satu syarat yang harus dipenuhi dalam membuat blog adalah anda memiliki alamat email yang masih aktif atau di gunakan. Jika anda belum mempunyai alamat email, silahkan daftar terlebih dahulu di gmail karena blogger adalah salah satu layanan dari Google maka ketika mendaftar ke blogger sebaiknya gunakan email gmail. Untuk pembuatan e-mail akan dibahas pada postingan yang berbeda.

    Daftar Blog di blogger

    1. Silahkan kunjungi situs http://www.blogger.com
    2. Setelah halaman pendaftaran terbuka, alihkan perhatian ke sebelah kanan bawah, ubah bahasa ke Indonesia agar lebih mudah difahami.

      pilih bahasa

    3. Silahkan langsung masuk/login dengan menggunakan username/nama pengguna serta password/sandi gmail anda ( akun email anda bisa untuk login ke blogger).

      login gmail

    4. Isilah formulir yang ada :
      1. Nama tampilan : isi dengan nama yang ingin tampil pada profile blog anda.
      2. Jenis Kelamin : pilih sesuai dengan jenis kelamin anda, misal : pria.
      3. Penerimaan Persyaratan : Beri tada ceklis sebagai tanda anda setuju dengan peraturan yangtelah di tetapkan oleh pihak blogger. Saran: sebaiknya anda membaca terlebih dahulu persyaratan yang ada agar anda tahu dan mengerti apa yang boleh dan tidak diperbolehkan ketika menggunakan layanan blogger.
      4. Klik tanda panah bertuliskan “Lanjutkan”.

        lanjutkan membuat blog
    5. Klik tombol “Blog Baru”.

      buat blog baru

    6. Isilah formulir :
      1. Judul : Isi dengan judul blog yang di inginkan, misal : Coretan sang penghayal
      2. Alamat : isi dengan alamat blog yang di inginkan. Ingat! Alamat ini tidak dapat di edit kembali setelah dibuat, apabila anda ingin serius, maka pilihlah nama yang benar-benar anda inginkan.
      3. Template : pilih template (tampilan blog) yang disukai (ini dapat ganti kembali).
      4. Lanjutkan dengan klik tombol “Buat blog!”.

        buat blog

      5. Sampai disini blog anda telah berhasil di buat. 

      1. Untuk menghindari spam filter, sebaiknya anda langsung posting sembarang saja. Klik tulisan “Mulai mengeposkan”.

        mulai posting

      2. Isi judul serta artikel. Akhiri dengan klik tombol “Publikasikan”.

        publikasikan

      3. Silahkan lihat blog anda dengan klik tombol “Lihat Blog
      4. Selesai.
      Kini blog anda telah tercipta dan dapat di buka di berbagai belahan dunia. Umumkan pada teman-teman anda bahwa anda kini telah mempunyai blog.


      PENUTUP



      Nah... bagaimana, mudah bukan membuat sebuah blog dan sekarang kalian bisa mempromosikan blog ke teman - teman terdekat dulu lalu blogwalking keteman - teman sesama blogger. Semoga postingan ini bermanfaat bagi kalian semua. Alhamdulillah.
      ,

      Fungsi Teks Pada Microsoft Excel




      STANDAR KOMPETENSI


      2.    Menggunakan perangkat lunak pengolah angka untuk menghasilkan informasi


      KOMPETENSI DASAR


      2.2.    Membuat dokumen pengolah angka dengan variasi teks, tabel, grafik, gambar, dan diagram


      INDIKATOR PENCAPAIAN KOMPETENSI


      Pada fungsi teks pada Microsoft Excel indikator yang ingin dicapai adalah menjelaskan tentang formula - formula yang ada di program pengolah angka beserta dengan fungsinya.


      TUJUAN PEMBELAJARAN


      Kalau tujuan dari pembelajaran ini tentu saja semua yang membaca artikel ini diharapkan mampu mempraktekkan Fungsi Teks ini dengan baik dan benar serta kalau memungkinkan dengan waktu yang cepat dan tepat. InsyaAllah.


      MATERI PEMBELAJARAN


      Fungsi text adalah kumpulan fungsi yang berisi perintah-perintah yang digunakan untuk mengolah data yang berupa text atau string.

      Fungsi teks terbagai ke dalam :

      1. LEFT ()

      Fungsi teks LEFT () digunakan untuk mengambil karakter dari sebelah kiri pada string, syntak penulisan fungsi left adalah :

      =LEFT (text,num_char)


      hasil dari formula di atas adalah seperti tabel di bawah :




      2. MID ()


      Fungsi teks MID () digunakan untuk mengambil karakter dari sebelah tengah pada string, syntak penulisan fungsi left adalah :
       

      =MID (text,start_num,num_char)

      hasil dari formula di atas adalah seperti tabel di bawah :



      3. RIGHT ()


      Fungsi teks RIGHT () digunakan untuk mengambil karakter dari sebelah kanan pada string, syntak penulisan fungsi left adalah :

      =RIGHT (text,num_char)


      hasil dari formula di atas adalah seperti tabel di bawah :



      PENUTUP


      Demikian sedikit toturial kali ini tentang Fungsi Teks pada Program Pengolah Angka dan saya harapkan ini bisa menambah pengetahuan serta bisa dimanfaatkan sebaik - baiknya. Alhamdulillah
      ,

      Membuat Penomoran Otomatis di Ms. Excel

      Untuk pembuatan nomor otomatis di excel dapat dilakukan dengan menggunakan fitur block, click and drag. Dengan memilih dua buah sel yang berisi angka, maka saat melakukan drag pada sel tersebut secara otomatis excel akan mengisi sel yang berada dalam cakupan/range drag dengan nilai terstentu sesuai kelipatan angka acuan, yang akan bertambah secara periodik dalam bentuk deretan angka-angka yang beraturan.

      Ada beberapa pemanfatan autonumbering di excel
      a. Autonumber secara vertikal
      b. Autonumber secara horisontal
      c. Autonumber secara zigzag (sigsag)

      Contoh 1. Autonumbering secara vertikal di excel
      dalam contoh di sel A2 diisi dengan angka 65, pada sel A3 ketik 66 (anda bisa mengisi dengan angka lain, silahkan bereksprimen).



      Blok sel A2 dan A3, arahkan mouse ke pojok kanan bawah sel A3, tunggu hingga muncul tanda plus warna hitam , Drag  atau geser mouse ke bawah hingga mecapai sel yang akan diisi otomatis
      Hasilnya akan tampak seperti di bawah ini




      Contoh 2.Pembuatan nomor otomatis secara horisontal
      Ketik angka 1 di sel A3 dan angka 2 di sel B3



      Blok sel A3 dan B3, arahkan mouse ke pojok kanan bawah sel B3, setelah tanda + warna hitam muncul, maka klik dan drag mouse ke kanan

      Hasilnya terlihat seperti gambar di bawah ini



      Contoh 3.Pembuatan nomor otomatis secara zigzag (sigsag). Cara membuat nomor sig-sag ini biasanya diterapkan saat membuat absensi siswa
      Buat tabel berisi angka seperti di bawah ini
      Di sel A3 dan A5 isi dengan angka 1 dan 3
      Di sel B4 dan B6 ketik angka 2 dan 4
      Blok range A3 : B6


      Klik & Drag mouse secara vertikal ke bawah hingga sel tertentu
      Hasilnya akan terlihat seperti gambar di bawah



      Silahkan dicoba

       Sumber : http://www.komputerseo.com

      SELAMAT HARI RAYA IDUL FITRI 1433 H

      Sudah hampir sebulan kita menjalankan ibadah puasa dibulan Ramadhan, banyak hak yang sudah kalian lewati dalam menjalankan ibadah tersebut. Menahan nafsu serta lapar dan haus sungguh bukan perjuangan yang mudah. Tapi hal tersebut tentunya akan mendapatkan balasan yang setimpal dari Allah SWT. 
      Sekarang apa kalian semua sudah menunaikan ibadah puasa tersebut dengan khusuk dan ridho karena Allah SWT, kami percaya bahwa kalian anak yang baik. 
      Nah...
      Perjuangan kalian hampir berakhir, bentar lagi hari kemenangan akan tiba dan saatnya menyambut hari kemenangan di Hari Raya Idul Fitri 1433 Hijriah.

      Sekali lagi kami mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1433 H mohon ma'af lahir dan bathin semoga amal ibadah kita selama bulan Ramadhan diterima Allah SWT... amin.
      ,

      Cara Proteksi (Membuat Password) Dokumen Pada Ms. Excel 2007

      Terkadang untuk mengamankan file dokumen Ms. Excel 2007 anda, maka anda harus membuat password terhadap file tersebut. Dengan memproteksi file excel tersebut maka file tersebut bisa dicegah dibuka oleh orang yang tidak berkepentingan terhadap file tersebut, karena saat akan membuka file tersebut maka akan muncul kotak konfirmasi untuk memasukkan password file, sehingga jika password-nya keliru atau salah maka file dokumen excel tersebut tidak akan bisa dibuka.

      Untuk membuat proteksi (password) file excel 2007 tersebut lakukan prosedur berikut:

      1. Pada menu pilih Save




      2. Pada kotak dialog Save di bagian Tools, pilih General Options...


      3. Masukkan password untuk memproteksi file Klik OK



      4. Masukkan ulang password yang anda ketik pada langkah 3


      5. Masukkan password untuk modifikasi file dokumen excel 2007 anda


       6. Terakhir tekan OK

      Demikian postingan hari ini semoga bisa bermanfaat. Alhamdulillah

      Sumber : http://www.komputerseo.com
      ,

      Cara Membuat Watermark di Ms. Excel 2007

      Jika di microsoft word telah tersedia fasilitas untuk membuat watermark, maka di excel fasilitas untuk mengatur tampilan watermark belum tersedia. Untuk membuat watermark (tanda air berupa gambar yang tampak tersamar seperti bayangan pada background halaman worksheet excel dapat di akali dengan menggunakan fitur header dan footer. Gambar yang dihasilkan hampir sama dengan gambar watermark pada word.

      Berikut ini adalah prosedur yang bisa dilakukan untuk membuat watermark

      1. Di Menu Bar pilih tabulasi Insert, kemudian di ribbon menu pilih toolbar Header & Footer





      2. Klik pada area header, selanjutnya di ribbon menu pilih Picture




      3. Akan terbuka kotak dialog Insert Picture Pilih salah satu gambar yang tersedia di komputer




      4. Gambar yang telah dipilih akan tampil menjadi background halaman worksheet

      Karena tampilannya yang masih cerah maka perlu dilakukan pengaturan agar gambar tesebut menjadi tersamar

      Klik pada area header di Toolbar pilih Format Picture




      5. Saat windows Format Picture muncul Pilih tabulasi Picture di bagian Frame Image Control , atur Color menjadi washout



      6. Jika berhasil maka gambar tersebut akan nampak tersamar seperti gambar bayangan yang ada belakang worksheet excel




      7. Jika gambar belum menutupi secara keseluruhan background worksheet

      Maka klik di bagian Footer
      Kemudian Klik Toolbar Picture
      Selanjutnya ulangi langkah 3 -5 di atas



      Nah.. demikian toturial singkat ini, semoga bermanfaat. Alhamdulillah

      Sumber :  http://www.komputerseo.com